Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus, 2021

Usai Ledakan Bom Bunuh Diri di Kabul, Presiden AS Joe Biden Perintahkan Untuk Menyerang ISIS-Khorasan

Washington DC   -  Presiden Amerika Serikat (AS), Joe Biden, mengatakan dirinya telah memerintahkan serangan terhadap kelompok Islamic State of Iraq as well as Syria (ISIS) di wilayah Khorasan, Afghanistan atau yang biasa disebut ISIS-K, yang mendalangi serangan bom mematikan di bandara Kabul, Afghanistan. Seperti dilansir CNN , Jumat (27/8/2021), sedikitnya 13 tentara AS dan 60 warga Afghanistan tewas dalam dua serangan bom yang mengguncang bagian luar bandara Kabul saat proses evakuasi berlangsung. Ledakan bom itu terjadi di tengah kerumunan yang berkumpul di gerbang bandara Kabul. ISIS-Khorasan (ISIS-K) yang merupakan cabang ISIS di Afghanistan, dalam pernyataannya mengklaim bertanggung jawab atas ledakan bom itu, tapi tanpa memberikan bukti untuk mendukung klaim tersebut. ISIS-K hanya menyebut bahwa salah satu pengebom bunuh dirinya menargetkan 'para penerjemah dan kolaborator dengan tentara Amerika'. Biden dalam tanggapannya menyatakan dirinya telah meminta para komandan m

Densus 88 Menangkap 53 Orang Terduga Teroris Sejak Tanggal 12-15 Agustus Lalu

Jakarta -  Tim Densus 88 Antiteror Polri kembali menangkap sejumlah terduga teroris setelah sebelumnya sebanyak 48 orang diamankan terhitung sejak operasi pada 12 Agustus sampai dengan 15 Agustus 2021. Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Ahmad Ramadhan menyampaikan, sejauh ini jumlah terduga teroris yang ditangkap bertambah menjadi 53 orang. "Sampai saat ini sudah 53 orang tersangka teroris yang ditangkap Densus 88 Antiteror ," tutur Ahmad saat dikonfirmasi, Kamis (19/8/2021). Menurut Ahmad, penangkapan terduga teroris dilakukan pada Senin, 16 Agustus 2021 dengan tersangka CA dan AF di Jawa Timur dan SAT di Sulawesi Selatan. Sementara pada Selasa, 17 Agustus 2021 petugas menangkap AMR di Sumatera Utara dan NW alias Tedy Ghozali di Maluku. "Yang Selasa 17 Agustus kelompok JI (Jemaah Islamiah)," kata Ahmad. Sebelumnya, Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror menangkap 48 terduga teroris di berbagai wilayah Indonesia. Puluhan orang itu diamankan sejak 12-15 Agustus 2

Terjaring Razia Tim PPKM di Kota Bogor, 24 Pasangan Yang di Duga Mesum Diamankan

Bogor - Tim Pemburu Pelanggar Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Kota Bogor mengamankan 24 pasangan muda-mudi mesum dari salah satu resort di Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, Jawa Barat. Mereka diduga terkait praktik prostitusi. Ke-24 muda-mudi itu diamankan dalam razia PPKM yang digelar tim yang terdiri dari gabungan anggota Polri, TNI, dan Satpol PP. Saat itu mereka mendatangi resort di Jalan RE Martadinata, Kota Bogor pada Rabu (11/8) tengah malam. Sebanyak 24 pasangan muda-mudi yang bukan suami-istri dipergoki berada di kamar resort. Petugas juga menemukan sejumlah alat kontrasepsi. Mereka juga mendapati bukti percakapan transaksi prostitusi online melalui aplikasi pesan instan pada telepon seluler pasangan yang diamankan. Pasangan muda-mudi itu kemudian dibawa ke Balai Kota Bogor. Mereka menjalani pemeriksaan lebih lanjut. Kepala Satpol PP Kota Bogor Agustiansyah mengatakan, penindakan ini dilakukan berdasarkan laporan dari masyarakat yang mel